Share

Lima Tahun Yamaha Blue Core, Lima Riders Vietnam Jelajahi Indonesia

Medikantyo, Okezone · Senin 07 Oktober 2019 23:03 WIB
https: img.okezone.com content 2019 10 07 53 2114067 lima-tahun-yamaha-blue-core-lima-riders-vietnam-jelajahi-indonesia-Kw5WKzg0HX.jpg Lima riders Vietnam sampai di negara keempat jelajah Blue Core 5 Years Celebration (Foto: Okezone.com/Istimewa)

JAKARTA - Kegiatan kendara jelajah alias touring jadi pilihan lima riders Yamaha Motor Vietnam (YMVN) dalam mengusung selebrasi lima tahun kehadiran teknologi Blue Core. Namun, tidak sebatas melintasi sejumlah kota, para riders ini memilih berkelana menuju lima negara Asia Tenggara.

Akhir pekan lalu, rombongan touring "Blue Core 5 Year Celebration tersebut menginjakkan kaki di Jakarta. Indonesia menjadi negara keempat yang disinggahi para riders tersebut setelah Kamboja, Malaysia, dan Thailand. Kegiatan jelajah ini sudah berawal dari Vietnam pada 27 September lalu serta akan berakhir di Filipina pada 9 Oktober nanti.

 Yamaha

Rombongan yang terdiri dari Nguyen Phuc Vien, Pham Viet Anh, Dang Kim Ho, Nguyen Wuang Thinh, dan Ngo Thiet Dai Nhan tersebut menyempatkan waktu bercengkrama dengan riders Yamaha di Tanah Air. Selain itu kelima riders itu memiliki agenda mengunjungi Yamaha Flagship Shop di bilangan Jakarta Pusat.

Kesempatan untuk bertemu bersama anggota Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) menjadi ajang bagi para riders asal Vietnam itu berbagi pengalaman serta menjalin komunikasi. "Senang bisa bertemu komunitas Yamaha Indonesia serta berkendara bersama melalui tengah kota," ujar Ngo Thiet Dai Nhan.

 Yamaha

Motor yang ditunggangi oleh para riders YMVN sendiri sudah menggunakan teknologi Blue Core yakni skuter matik Yamaha FreeGo dan Yamaha Aerox. "Melakukan kendara jarak jauh dengan motor berteknologi Blue Core sendiri terasa nyaman dan ditunjang dengan performa bertenaga," kata Dai Nhan menjelaskan.

Follow Berita Okezone di Google News

(muf)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini