JAKARTA - Rangkaian acara Suryanation Motorland 2019 mencapai puncak, usai menuntaskan tur di lima kota beberapa pekan lalu. Gelaran dengan tajuk Suryanation Motorland Show Off 2019 itu siap berlangsung di Jakarta, 23-24 November 2019 mendatang di area JI EXPO Kemayoran.
Ini adalah kali pertama bagi Jakarta, terpilih sebagai lokasi acara puncak Suryanation Motorland. Dengan semangat memberi inspirasi baru pada skena motor kustom di Tanah Air, Suryanation Motorland Show Off 2019 juga akan mengusung jajaran motor terbaik karya builder nasional hingga internasional.
Â
Motor racikan builder tersebut bakal meramaikan Builder's Island Lounge dalam Suryanation Motorland Show Off 2019 ini. Builder internasional yang hadir adalah Mirko Perugini (Gallery Motorcycles-Italia), Samuele Reali (Abnormal Cycles-Italia), Andrea Radaeli (Radikal Chopper-Italia), Kengo Kimura (Heiwa Motorcycle-Jepang), dan Hideya Togashi (Hide Motorcycle-Jepang).
Bersama builder nasional Dodi Irhas dari Dodi Chrome Cycles dan Veroland dari Kickass Choppers, kelima builder internasional itu menjadi juri final Suryanation Motorland Battle 2019. Babak final battle kali ini menghadirkan pemenang Best-of-The-Best dari kegiatan kontes tur lima kota sebelumnya. Para pemenang Bestof The Best ini berasal dari Medan, Palembang, Makassar, Denpasar, serta Surabaya.