Share

Baru Keluar Diler, Jeep Rubicon Bupati Karanganyar Inreyen ke Rapat Paripurna

Bramantyo, Okezone · Kamis 26 Desember 2019 19:01 WIB
https: img.okezone.com content 2019 12 26 52 2146369 baru-keluar-diler-jeep-rubicon-bupati-karanganyar-inreyen-ke-rapat-paripurna-Mk8PsFzyoP.jpg Mobil Dinas Bupati Karanganyar Jeep Rubicon (foto: Bram/Okezone)

KARANGANYAR - Bupati Karanganyar akhirnya memiliki mobil dinas mewah Jeep Rubicon yang memiliki banderol hingga Rp1,9 miliar. Bahkan baru keluar diler, mobil dengan plat AD 1 F tersebut langsung melakukan inreyen (masa break-in) ke rapat paripurna di gedung DPRD.

Penggunaan Jeep Rubicon yang digunakan Bupati Julianto sebagai kendaraan dinasnya, langsung menjadi perhatian. Namun menurutnya, penggunaan mobil pabrikan Amerika Serikat tersebut baginya bukan sebagai nilai kemewahan yang dicarinya, namun fungsionalitas dari mobil tersebut.

Jeep Rubicon Bupati Karanganyar

"Mobil ini dipilih sebagai kendaraan dinas, karena memiliki spesifikasi yang ideal dengan geografis wilayah yang dipimpinnya. Sistem penggerak roda 4x4 mendukung mobil mampu melewati berbagai jalur ekstrem di Karanganyar," jelasnya.

Jeep Rubicon

Dalam waktu dekat Julianto mengungkap akan menggunakan Jeep Rubicon barunya untuk kepentingan dinas ke wilayah Segorogunung yang dikenal memiliki jalur menanjak. "Nanti akan kita coba naik ke Segorogunung, Ngargoyoso, "ujarnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Jeep Wrangler Rubicon tersebut dikenal sebagai model kendaraan yang tangguh, karena dibekali konfigurasi mesin V6 24 valve VVT berkapasitas 3.0 liter. Dengan mesin tersebut, tenaga yang mampu dihasilkan mencapai 230 hp dengan besaran torsi hingga 285 Nm, seluruh tenaga disalurkan menggunakan transmisi lima percepatan otomatis.

 Jeep Rubicon

Untuk mendukung tenaga yang besar, Jeep Rubicon memiliki rasio kompresi 13.0:1, serta sistem penggerak 4:1 Rock-Trac part time 4WD sistem. Pergerakan putaran roda juga didukung dengan pelek berukuran 17 inch.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini