MODIFIKASI Vega ZR thailook. Siapa yang tidak kenal dengan motor bebek satu ini? Motor pabrikan Yamaha ini menjadi motor yang cukup laris di Indonesia.
Termasuk tipe terbaru, Vega ZR ini dibandingkan dengan Vega R lama dengan Yamaha New Vega R, mempunyai kapasitas mesin yang lebih besar. Sedangkan performanya, Yamaha Vega ZR ini juara di kelasnya.
Meski begitu, desain dan tampilannya dirasa kurang apabila tampilan pada motor itu terlihat kurang menarik. Maka tak heran, banyak pengendara motor bebek ini yang berusaha memodifikasinya.
Banyak gaya modifikasi yang bisa diikuti, seperti thailook, drag, road race, simple dan lainnya. Lantas, bagaimana gaya modifikasi thailook untuk Vega ZR? Untuk lebih jelasnya, simak ulasan berikut ini.
Modifikasi Gaya Thailook
Konsep modifikasi Thailook termasuk gaya yang mengutamakan desain. Warna-warna yang cerah harus digunakan untuk memperjelas ubahan modifikasi Vega ZR gaya ini. Thailook sendiri termasuk gaya ubahan asal Thailand.
Untuk warnanya sendiri, biasanya orang-orang selalu menggunakan warna hijau, kuning, biru, merah, pink, dan ungu. Adanya penambahan efek mengkilap pada warna bodi motor juga bisa jadi pertimbangan.