THROTTLE body di motor injeksi menarik untuk dibahas pada artikel kali ini. Motor injeksi kini banyak dijual di pasaran Indonesia. Motor jenis ini banyak diminati karena tidak memerlukan perawatan yang banyak seperti motor karbu.
Motor injeksi adalah motor yang mengandalkan injektor dalam mengsuplai bahan bakar kendaraan pada mesin motor. Tak hanya itu, motor dengan mesin injeksi juga dilengkapi dengan banyak komponen yang mendukung proses pembakaran udara dan bensin.
 BACA JUGA: Cek Daftar Motor Listrik Ikutan Mejeng di IIMS Hybrid 2022, Banyak Fitur Canggih
Komponen yang dimaksud salah satunya adalah Throttle Body atau TB. Lantas, apa itu Throttle Body di motor injeksi dan seperti apa fungsinya?
Â
Throttle Body di Motor Injeksi
Throttle Body adalah sebuah komponen yang memiliki fungsi penting, yaitu sebagai saluran utama. Saluran utama ini akan dilalui oleh udara yang nantinya dialirkan ke intake manifold. Nah, ketika seorang pengendara tengah mengoperasikan komponen Throttle Velve melalui Throttle Grips, udara yang telah masuk akan melalui komponen Throttle Body.
 BACA JUGA: Cara Merawat Sepeda Motor Matic agar Tetap Prima, Jangan Dianggap Sepele
Tidak hanya itu, Throttle Body juga mengatur jumlah udara yang akan masuk. Pada saat muatan udara banyak, maka tenaga yang akan dihasilkan pun lebih besar. Begitu juga jika muatan udara yang masuk sedikit, maka tenaga yang dihasilkanpun juga akan semakin kecil.