LAMPUÂ sein punya peran yang sangat penting bagi mobil. Pasalnya lampu sein sendiri bertugas untuk memberikan sinyal bagi pengemudi lain jikalau kita akan segera berbelok atau menepi.
Tapi kadang kala lampu sein tidak berkedip dan ini tentu sangat membahayakan dan berpotensi mengakibatkan kecelakaan. Nah agar tak bingung berikut adalah penyebabnya, melansir dari blog Auto2000:
1. Bohlam putus
Lampu sein yang tidak berkedip bisa diakibatkan karena bohlam putus. Ada dua alasan mengapa lampu bohlam dapat terputus yaitu penggunaannya tidak sesuai dan tegangan yang terlalu besar ataupun kecil.
Lampu bohlam bisa rusak karena tidak mampu menahan arus listrik yang terlalu besar atau malah tegangannya terlalu kecil. Untuk itu pastikan menggunakan lampu bohlam berkualitas baik standar pabrikan.
Â
2. Soket bermasalah
Soket sebagai tempat menaruh lampu juga dapat menjadi penyebab mengapa lampu sein tidak berkedip. Soket bisa saja kotor karena debu atau kotoran yang menempel di dalamnya.
Jika tidak dibersihkan maka wajar saja lampu sein tidak berkedip. Selalu pastikan kondisi soket bersih dan perhatikan saat memasang soket, jangan longgarbatau tidak sesuai tempatnya.