Share

Berikut Penyebab Tarikan Gas Motor Terasa Berat dan Tenaga Minim

Muhamad Fadli Ramadan, MNC Portal · Rabu 12 Oktober 2022 17:30 WIB
https: img.okezone.com content 2022 10 12 52 2685702 berikut-penyebab-tarikan-gas-motor-terasa-berat-dan-tenaga-minim-YXw9mCXwXV.jpg Ilustrasi tarikan motor berat. (Foto: Suzuki)

JAKARTA โ€“ Pernahkah Anda merasakan tarikan motor terasa berat dan tenaga yang dihasilkan tidak maksimal? Jika pernah, maka sudah waktunya merawat motor dengan lebih itensif dan menyeluruh.

Perawatan motor bukan sekedar ganti oli saja. Kendaraan harus dirawat secara menyeluruh agar performanya bisa maksimal. Perawatan menyeluruh meliputi servis rutin, membersihkan komponen yang kotor dan mengganti komponen yang telah aus.

โ€œTarikan berat bisa dari kampas kopling yang sudah aus. Sedangkan kalau ngempos bisa dari sensor Throttle Position Sensor (TPS) eror atau feulpump lemah,โ€ kata Fuadi kepada MNC portal.

Tidak Teratur Mengganti Oli

Ganti Oli Kendaraan. (Foto: Suzuki)

Mesin butuh dilumasi dengan sempurna. Semakin lama oli digunakan, kemampuannya untuk melumasi mesin ikut menurun. Inilah yang kemudian membuat tarikan motor menjadi lebih berat dan membuat mesin cepat panas.

Oli Terlalu Banyak

Pastikan untuk jumlah oli di kendaraan tidak terlalu banyak. Karena dapat membuat tarikan terasa berat. Pastikan juga untuk mengisi oli sesuai dengan takaran yang dianjurkan.

Follow Berita Okezone di Google News

Busi Rusak

Busi motor. (Foto: Antara)

Usia busi yang sudah tua membuat sistem pengapian di motor tidak maksimal. Hal ini dapat menjadi salah satu penyebab tarikan motor menjadi berat.

Kepala Silinder

Pastikan silinder Anda dalam kondisi baik. Karena komponen ini kerap terkena kerak sisa pembakaran. Kepala silinder yang kotor dapat menyebabkan mesin jadi cepat panas.

CDI

CDI Motor. (Foto: Antara)

Komponen berikutnya yang harus dicek adalah CDI. Komponen ini bekerja untuk mengatur pasokan pengapian yang dibutuhkan oleh motor. Kerusakan CDI dapat menyebabkan tarikan gas akan terasa berat dan tenaga yang dihasilkan tidak maksimal.

Rantai atau V-belt Rusak

Komponen ini merupakan penyalur tenaga dari mesin ke roda belakang. Jika rantai atau v-belt rusak, maka akan memberikan pengaruh kepada tarikan motor. Untuk itu, pastikan rantai dan v-belt dalam keadaan baik dan menggantinya ketika diperlukan.

Karburator

Karburator Motor. (Foto: Suzuki)

Karburator motor Anda perlu dicek lebih lanjut dan pastikan tidak kemasukan air. Pastikan juga kondisi spuyer tetap bersih sehingga tarikan kendaraan tidak berat.

1
4
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini