Share

Ternyata Ini Alasan Kenapa Harga Moge Sangat Mahal

Cita Zenitha, MNC Portal · Selasa 14 Februari 2023 06:01 WIB
https: img.okezone.com content 2023 02 14 53 2764451 ternyata-ini-alasan-kenapa-harga-moge-sangat-mahal-hAIVY1oIBx.JPG Ilustrasi Moge (Foto: Motorbeam)

INI alasan kenapa harga moge sangat mahal. Moge atau motor gede memiliki peminat banyak peminat karena tampilan futuristik.

Sensasi berkendara menggunakan mode berbeda dengan motor pada umumnya. Biasanya pengguna motor gede berasal dari status sosial tertentu. Mengingat harga moge sangat mahal hanya orang tertentu yang sanggup membelinya.

Mengutip laman Modifikasi, alasan kenapa harga moge sangat mahal karena pajaknya naik menjadi 125 persen. Sebelumnya, Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) atas moge senilai 75 persen.

PPnBM menetapkan setiap motor dengan 250 cc sampai 500 cc terkenal pajak 60 persen. Sementara untuk motor dengan kapasitas mesin 500 cc menerima pajak sampai 125 persen.

Peraturan Menteri Keuangan No. 90/PMK.03/2015 juga menetapkan penghasilan 5 persen atas penjualan barang impor. Selain itu Peraturan Menteri Keuangan No. 132/PMK.10/2015 menetapkan bea masuk barang impor.

Dengan adanya kenaikan tersebut tentu harga moge sangat mahal di Indonesia. Harga moge dapat melonjak 3 sampai 4 kali lipat dari negara asalnya. Misalnya saja, moge dengan kapasitas mesin 600 cc dijual dengan harga Rp 100 juta di negara aslinya.

Baca Juga: INAPA 2023, Yuk Kenalan dengan Produk Transportasi Ramah Lingkungan dan Elektronik Otomotif Taiwan

Follow Berita Okezone di Google News

Setelah di impor ke Indonesia, moge akan mendapatkan pajak sebesar 125 persen dengan tambahan 10 persen PPN.

Total keseluruhan menjadi Rp235 juta setelah terkena pajak. Belum termasuk pajak bea cukai sebesar 50 persen dan pajak penjualan 5 persen.

Infografis Motor Futuristik

Harga total keseluruhan mencapai Rp290 juta. Pemilik moge juga harus mengeluarkan dana untuk biasa impor dan pembuatan surat kendaraan.

Alasan kenapa harga moge sangat mahal juga dikarenakan sparepart-nya yang sulit didapatkan. Hanya bengkel tertentu saja yang menjual sparepart moge. Peredaran motor yang terbatas juga membuat pabrikan menjual motor dengan harga tinggi.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini