Share

BMW Siapkan Motor Berteknologi Tinggi, Punya Harga Murah, Penasaran?

Muhamad Fadli Ramadan, MNC Portal · Sabtu 25 Maret 2023 22:14 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 25 53 2787373 bmw-siapkan-motor-berteknologi-tinggi-punya-harga-murah-penasaran-LnYcTOWlyJ.jpeg Ilustrasi. (Foto: Rushlane)

JAKARTA โ€“ BMW menjadi salah satu produsen di industri otomotif yang terus berusaha mengembangkan teknologi tinggi pada setiap produksinya. Saat ini, mereka fokus menciptakan kendaraan ramah lingkungan tapi tetap bertenaga.

Dikutip dari Rushlane, desain motor listrik BMW menarik perhatian karena memiliki model yang sangat sporty. Namun, banyak juga yang mengatakan bahwa motor tersebut sangat mirip dengan TVS Apache 310.

Sekadar informasi, tahun lalu TVS MD Sudarshan Venu menyatakan bahwa mereka berkolaborasi dengan mitranya asal Jerman untuk mengembangkan sepeda motor listrik sub-15kW.

Motor listrik garapan BMW memang dibuat berdasarkan motor ICE mereka yang dibuat hasil kerja sama dengan TVS. Untuk itu, mereka harus bekerja keras dalam menempatkan baterai dan motor penggerak agar terlihat sempurna.

Berbeda dengan CE-04, motor listrik terbaru BMW menggunakan pendekatan yang berbeda seperti menempatkan baterai di dalam struktur rangka. Sementara motor penggerak ditempatkan di tengah tepat di bawah jok.

Sistem elektrikal BMW G310R menggunakan ECU yang ditempatkan di bawah โ€œtangkiโ€ motor dan charger dari CE-04. Bagian tengah motor cukup padat, satu-satunya ruang penyimpanan yang tersedia adalah tangki bahan bakar, yang bisa digunakan untuk menyimpan setidaknya helm half face atau charger.

Follow Berita Okezone di Google News

Dari segi performa, BMW G310R tidak perlu diragukan lagi. Motor listrik ini dapat mengeluarkan tenaga 42 hp dan torsi puncak 62 Nm. Itu jauh lebih baik dibandingkan versi mesin pembakaran yang mengeluarkan tenaga 34 hp dan torsi puncak 28 Nm.

Beredarnya bocoran paten motor listrik BMW, diharapkan mereka akan segera mengumumkan perkembangan terbaru di bidang sepeda motor listrik. Ini juga menjadi pertanda bahwa mereka adalah salah satu pemain kunci dalam pasar kendaraan listrik di masa depan.

Belum ada informasi resmi mengenai berapa harga motor listrik pengembangan terbaru dari BMW. Tetapi, kabarnya akan lebih murah dari BMW CE-04 yang saat ini dibanderol 11.795 dolar atau setara Rp178 juta.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini