Share

Harga Motor Bekas Honda CBR150R Masih Stabil, Punya Banyak Peminat

Muhamad Rizki Nurullah, Okezone · Rabu 03 Mei 2023 22:44 WIB
https: img.okezone.com content 2023 05 03 53 2807848 harga-motor-bekas-honda-cbr150r-masih-stabil-punya-banyak-peminat-fSQDGZqiIy.jpeg Ilustrasi Honda CBR150R. (Foto: Ist)

JAKARTA - Honda CBR150R masih menjadi salah satu motor yang paling banyak diminati, terutama dalam kondisi bekas. Harga baru CBR150R yang relatif mahal membuat pecinta motor ini mencari dalam kondisi bekas.

Motor bekas ini diminati karena punya desain elegan dan nyaman dikendarai. Honda CBR150R yang masuk kategori motor sport ini cocok dipakai untuk touring.

Sebelumnya, motor ini masih menggunakan suspensi teleskopik. Sistem pencahayaannya pun masih menggunakan bohlam.

Kemudian honda CBR150R kini mengusung mesin yang sama seperti yang tertertempel pada honda CB150R Street Fire yang memiliki kapasitas sebesar 149,16cc dengan konfigurasi terbaru yaitu DOHC 4-valve 6 percepatan, berpendingin cairan dan bersistem injeksi.

Mesin yang tersemat pada honda CBR150R tersebut dapat menyemburkan tenaga sebesar 17,1 PS pada putaran 9.000 rpm serta torsi puncaknya 13,7 Nm pada 7.000 rpm.

Dari segi harga, motor bekas Honda CBR150R ini masih layak dipinang. Berikut harga motor bekas Honda CBR150R di beberapa platform jual beli motor bekas online:

Follow Berita Okezone di Google News

Honda CBR 150 warna putih (2015): Rp11.9 jt

Honda CBR 150 warna repsol (2014): Rp13 jt

Honda CBR 150 warna hitam putih glossy (2017): Rp15,9 jt

Honda CBR 150 warna hitam doff (2020): Rp21,9 jt

Honda CBR 150 warna repsol (2016): Rp15,8 jt

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini